SEINDAH WARNA ASLINYA
- Rincian
- Diterbitkan hari Minggu, 22 Mei 2022 00:00
- Ditulis oleh May Lan
- Dibaca: 6581 kali
Baca: LUKAS 6:43-45
“Karena yang diucapkan mulutnya, meluap dari hatinya.” (Lukas 6:45)
Bacaan Alkitab Setahun:
2 Tawarikh 4-6
Jauh sebelum orang mengenal kamera digital, kala itu keberadaan Fuji Photo Film—perusahaan raksasa dari Jepang—turut menyemarakkan pasar momen keabadian di tanah air. Untuk hasil jepretan kamera analog yang memuaskan, perusahaan ini menawarkan produk unggulannya lewat tagline: seindah warna aslinya. Tawaran menarik bagi setiap orang yang menginginkan kualitas prima dari momen-momen berharga yang hendak diabadikannya.
Kualitas hidup orang percaya pun pada hakikatnya tidak dapat dilepaskan dari keindahan yang menampilkan warna kekristenan kita yang sesungguhnya. Keindahan yang ditunjukkan lewat setiap perkataan yang kita ucapkan dalam kehidupan sehari-hari. Ibarat pohon dikenal dari buahnya (ay. 44), setiap perkataan kita akan senantiasa merujuk pada buah yang baik (ay. 43).
Buah kehidupan yang menunjukkan sikap hati kita yang sebenarnya. Sikap ini menjadi penting lantaran setiap perkataan yang keluar dari mulut selalu meluap dari hati (ay. 45). Dengan begitu kewaspadaan dalam menjaga hati menjadi peringatan serius yang wajib dicamkan supaya dapat memancarkan kehidupan (Ams. 4:23). Hidup yang menjadi bukti keseriusan kita sebagai pengikut Kristus yang dapat diandalkan.
Perkataan yang baik mampu memperlihatkan keelokan hati seindah warna aslinya. Warna sejati yang keindahannya sanggup mempertegas jati diri kita sebagai orang-orang yang hidup melekat pada Sang Pokok Kehidupan. Hidup yang selalu berbuah kebaikan. Disitulah nama Tuhan dengan sendirinya akan dipermuliakan.
—EML/www.renunganharian.net
PERKATAAN YANG BAIK MENUNJUKKAN HATI
ORANG PERCAYA SEINDAH WARNA ASLINYA
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Pelayanan Gloria