JANGAN TIDUR LAGI!
- Rincian
- Diterbitkan hari Senin, 15 November 2021 00:00
- Ditulis oleh Endang B. Lestari
- Dibaca: 8761 kali
Baca: EFESUS 5:1-21
Itulah sebabnya dikatakan, “Bangunlah, hai kamu yang tidur dan bangkitlah dari antara orang mati dan Kristus akan bercahaya atas kamu.” (Efesus 5:14)
Bacaan Alkitab Setahun:
Kisah Para Rasul 17-19
Sewaktu SMA, kami pernah mengunjungi korban banjir bandang dan tanah longsor di daerah Purworejo, Jawa Tengah. Menurut cerita penduduk setempat, ada kisah menarik yang dialami oleh sebuah keluarga. Ketika bencana terjadi pada tengah malam, mereka telah tidur pulas. Ketika bangun mereka telah berada di tempat yang terbuka. Rumah mereka hanyut, namun mereka selamat dan tetap berada di atas tempat tidur.
Seseorang yang tengah tertidur, terlebih lagi tidur pulas, tidak akan mengingat apa-apa lagi. Kehilangan kesadaran, tidak mendengar suara, tidak melihat segala sesuatu yang terjadi di sekitarnya, mengabaikan segala sesuatu dan menjadi lengah, tidak terjaga. Beruntung sekali jika seseorang dapat selamat dari bencana meski dalam keadaan tidur!
Sayangnya, terlena dalam kehidupan rohani hanya akan berbuahkan kebinasaan! Karena itu Paulus menasihatkan supaya umat bangun dari “tidur”. Tuhan tidak menyediakan mukjizat keselamatan bagi orang yang lengah. Tidak ada tempat dalam Kerajaan Allah bagi orang yang jahat, tamak dan berlaku dosa. Sebab Allah telah memberikan terang-Nya untuk menyingkapkan dosa, yang membuat orang percaya dimampukan untuk mengenali mana kehendak Tuhan dan yang bukan. Berbekal iman dan firman, orang percaya semestinya berjaga-jaga supaya tidak mudah diperdaya oleh rupa-rupa hasutan yang menjerumuskan. Berjaga-jaga juga memungkinkan kita mendengar panggilan Tuhan serta mengupayakan kekudusan hidup sehingga kita dimampukan untuk hidup dengan bijaksana, terhindar dari kecerobohan dan terlepas dari bencana yang kekal.
—EBL/www.renunganharian.net
BANGUN DARI TIDUR DAN BERJAGA-JAGALAH, JANGAN TIDUR LAGI!
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Pelayanan Gloria